5 Ciri Gejala Penyakit Asam Urat | Penyakit asam urat adalah penyakit yang terjadi akibat menumpuknya zat purin di dalam tubuh. zat purin sendiri merupakan zat yang alami diproduksi oleh tubuh yang berasal dari makanan yang kita konsumsi sehari-hari, seperti sayuran dan lauk pauk. Zat ini sebenarnya sangat dibutuhkan oleh tubuh dalam menopang pertumbuhan dan perkembangan sel, nemun karena terlalu banyak menumpuk, zat ini malah mengakibatkan permasalahan (penyakit). Umumnya penyakit asam urat terjadi pada lansia yang berumur antara 55 tahun sampai usia lanjut, namun ada juga beberapa faktor yang menyebabkan kasus asam urat yang terjadi pada orang dewasa dan bahkan anak-anak.
Menurut beberapa survei, jumlah penderita penderita Penyakit Asam Urat di Indonesia semakin tahun semakin menunjukkan tingkat kenaikan yang drastis. Hal ini mungkin sangat bekaitan dengan kaadaan orang-orang pada masa sekarang ini yang super sibuk dalam pekerjaan tanpa memikirkan kebugaran tubuh (olahraga). Tuntutan aktivitas pekerjaan yang cukup banyak menyita waktu dan harus bergerak cepat, menyebabkan seseorang tidak sempat untuk mengatur pola hidup dan pola makan yang baik.
Nah , berbicara tentang gejala penyakit asam urat, tentunya kita wajib pula berbicara tentang gejala-gejala dari penyakit ini, tujuannya agar anda bisa lebih antisipasi terhadap serangannya dan segera melakukan tindakan penyembuhan sebelum penyakit ini menyerang lebih jauh organ-organ pada tubuh anda. Untuk itu pembahasan berikut ini tentang “” mungkin sangat bermanfaat untuk anda simak.
Gejala Penyakit Asam Urat |
Gejala penyakit asam urat
1. Kesemutan
Jika kita kesemutan setelah berdiri lama atau duduk dengan posisi yang salah mungkin masih termasuk hal yang wajar, namun jika kesemutan muncul secara tiba-tiba tanpa ada penyebab yang jelas maka sebaiknya anda waspada, bisa jadi penyakit asam urat sedang mengintai anda. Sebaiknya segera konsultasikan permasalahan ini kepada dokter anda untuk mendappatkan solusi terbaik, karena jika dibiarkan, semutan juga bisa menyebabkan kelumpulan lho.
2. Nyeri sendi
Nah gejala yang satu ini merupakan gejala yang paling umum diderita oleh penderita asam urat. Umumnya sendi yang sering mengalami rasa nyeri adalah pinggang dan daerah pada pergelangan kaki dan tangan. gejala ini terjadi akibat sistem ekresi (terutama ginjal) terganggu yang menyebabkan darah tidak tersaring secara sempurna. Efek ini berakibat kepada saraf yang akhirnya menyebabkan rasa linu, pegal dan nyeri muncul pada beberapa organ yang telah disebutkan diatas.
3. Sering buang air kecil
Jika diteliti gejala yang satu ini mirip dengan gejala deabetes dan gagal ginjal, namun jangan salah, asam urat juga dapat menimbulkan gejala yang satu ini. Biasanya penderita akan sering sekali mengalami kondosi buang air kecil pada malam hari walaupun dalam kondisi cuaca yang tidak dingin. Hal ini menurut para dokter disebabkan karena ginjal mencoba beradaptasi terhadap zat purin yang terus menumpuk. Untuk mengantisipasi dehedrasi sebaiknya imbangi dengan sering meminum air putih sebanyak mungkin.
4. Edema (Pembengkakan)
Pembengkakan atau dalam istilah kedokteran disebut edema merupakan peradangan yang terjadi pada pergelangan kaki akibat akumulasi cairan di dalam sendi pergelangan kaki atau dalam jaringan lunak di sekitar pergelangan kaki yang cukup banyak. hal ini merupakan gejala paling umum yang biasanya dihadapi oleh penderita asam urat.
5. Sulit Berjalan
Sulit berjalan merupakan efek dari edema yang terjadi pada kaki. Edema atau pembengkakan ini biasanya menyebabkan beberapa saraf pada kaki terganggu dan menyebabkan pula rasa sakit saat kaki di menopang tubuh untuk berjalan. Sehingga penderita mengalami aktivitas yang satu ini.
Nah demikianlah pembahasan kali ini tentang “Gejala-Gejala Penyakit Asam Urat”. Jika anda mengalami gejala diatas mungkin akan sangat baik jika cepat dikonsultasikan kedokter untuk mendapatkan solusi terbaik. Sekian terimaksih.